Persyaratan PPDB SMA Taruna Mandara

Penerimaan Peserta Didik Baru SMA Taruna Mandara
Gelombang 1 Tahun Pelajaran 2024/2025

Yayasan Mandara Sejati selaku Pengelola SMA Taruna Mandara, menerima Pendaftaran Calon Peserta Didik (Taruna dan Taruni) Baru Angkatan VII Kelas X Tahun Ajaran 2024/2025, dengan ketentuan sebagai berikut : 

A.   Persyaratan Umum. 
1.    Warga Negara Indonesia (WNI).
2.   Lulus dari pendidikan SMP/MTs T.A. 2024/2025, dibuktikan dengan Ijazah SMP/Surat Keterangan Lulus dari Sekolah/Surat Keterangan Aktif Kelas 9 SMP/MTs.
3.      Tidak pernah tinggal kelas selama di SMP/MTs.
4.      Nilai Minimal bagi calon peserta didik baru:

1)   Nilai Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, IPA dan IPS masing-masing minimal 75.

2)  Poin 1 dibuktikan dengan fotocopy dan scan raport SMP semester V.

5.     Usia maksimal 17 tahun saat masuk pendidikan (bulan Juli 2024).

6.    Sehat jasmani dan rohani, tinggi minimal 165 cm dan berat badan proporsional, serta tidak mengidap penyakit menular dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari Instansi Kesehatan.

7.    Berkelakuan baik, dibuktikan dengan surat keterangan berkelakuan baik dari SMP/MTs bersangkutan.

8.   Tidak bertato, bertindik maupun merokok (dicek secara khusus), serta bebas narkoba dibuktikan dengan surat keterangan bebas narkoba dari Instansi berwenang.

9.  Mengisi Surat Pernyataan bersedia tinggal di asrama, dan sanggup mematuhi tata tertib sekolah yang diketahui oleh orang tua calon peserta didik baru (download di https://s.id/INFOPPDBSMATM2024).

10.  Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000, via transfer ke nomor rekening 0745411458 BNI atn. Komang Arya Kumara (Admin Yayasan Mandara Sejati).

11.  Bersedia membayar Iuran Sekolah Wajib yang dibuktikan dengan surat pernyataan kesanggupan membayar iuran ditandatangani oleh Orang tua Peserta Didik Baru (download di https://s.id/SPKTM2024).

B.   Jadwal PPDB SMA Taruna Mandara Tahun Ajaran 2024/2025

1)      Pendaftaran                                         : 15 April 2024 – 31 Mei 2024

2)      Verifikasi berkas administrasi          : 1 - 2 Juni 2024

3)      Pengumuman Verifikasi berkas        : 3 Juni 2024 

4)      Boot camp                                             :15-16  Juni 2024

5)      Pengumuman kelulusan boot camp   : 20 Juni 2024

C.    Seleksi 

Seleksi dilaksanakan dalam empat tahap:

1.  Administrasi

Verifikasi data administrasi calon peserta didik baru sesuai dengan data dan berkas yang sudah diunggah/dikumpulkan saat pendaftaran. Calon peserta didik yang lulus administrasi akan dihubungi untuk mengikuti kegiatan boot camp.

2.      Akademik 

Tes Potensi Akademik (TPA) mencangkup materi Bhs Indonesia, Bhs Inggris, Matematika, IPA, IPS, serta tes kepribadian.

3.      Fisik

Kesehatan jasmani dan rohani mencangkup, pengukuran tinggi dan berat badan, lari, push up, sit up, dan pull up.

4.      Wawancara

Wawancara dilaksanakan oleh guru yang telah terpilih dengan calon peserta didik baru untuk mengetahui psikologis calon taruna/taruni.

5.      Poin 2, 3, dan 4 dilakukan saat Boot camp.

D.    Berkas yang Harus Disiapkan untuk Pendaftaran Online

1.     Bukti Transfer biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000 ke nomor rekening 0745411458 BNI atn. Komang Arya Kumara (Admin Yayasan Mandara Sejati) dengan menyertakan nama calon peserta didik baru, format PDF ukuran file maksimal 400 KB.

2.    Scan Surat Keterangan Kelakukan Baik dari Sekolah, dengan format PDF ukuran file maksimal 400 KB.

3.   Scan Surat Keterangan Sehat dari Dokter Instansi Kesehatan yang berwenang dengan format PDF ukuran file maksimal 2 MB.

4.      Scan Surat Keterangan bebas Narkoba dari Instansi yang berwenang, dengan format PDF ukuran file maksimal 2 MB.

5.   Scan Kartu Tanda Pelajar yang memuat data NISN, jika tidak memiliki Kartu Tanda Pelajar bisa menggunakan surat keterangan pengganti Kartu Tanda Pelajar dari sekolah yang memuat data NISN, dengan format PDF ukuran file maksimal 400 KB.

6.      Scan asli Akta Kelahiran, dengan format PDF ukuran file maksimal 400 KB.

7.      Scan nilai rapor asli SMP/MTs semester V, dengan format PDF ukuran file maksimal 400 KB

8.      Scan asli Kartu Keluarga, dengan format PDF ukuran file maksimal 400 KB.

9.      Scan Ijazah/ Surat Keterangan Lulus SMP/MTs, dengan format PDF ukuran file maksimal 400 KB (Dikumpulkan setelah mendapatkan Ijazah).

10.  Softcopy Pas Foto berseragam sekolah, latar belakang biru ukuran 3x4, ukuran file maksimal 400 KB.

11.  Scan Surat Pernyataan Kesediaan Tinggal Di Asrama ditandatangani dengan materai 10.000, dan diketahui oleh orang tua, ukuran file maksimal 400 KB.

12.  Scan piagam prestasi tingkat kabupaten, provinsi, nasional atau internasional bidang akademik atau non-akademik (jika ada), dengan format PDF ukuran file maksimal 3 MB.

13.  Scan Kartu BPJS Kesehatan (jika ada) dengan format PDF ukuran fle maksimal 400 KB

14.   Semua berkas dari Point 1 - 13 digabung menjadi satu PDF dengan ukuran file maksimal 10 MB.

D.    Tata Cara Pendaftaran 

Pendaftaran dilakukan secara Online melalui Link : https://smatarunamandara.sch.id/ppdb

Sebelum masuk ke link pendaftaran pastikan Calon Peserta Didik baru sudah memiliki data scan berkas yang diperlukan dan menyediakan bukti transfer biaya pendaftaran sebesar Rp. 300.000, nomor rekening 0745411458 BNI atn. Komang Arya Kumara (Admin Yayasan Mandara Sejati). Berkas-berkas tersebut akan di unggah pada link pendaftaran.

1.      Masuk ke link Pendaftaran : https://smatarunamandara.sch.id/ppdb, selanjutnya pilih “Registrasi PPDB 2024” dan lengkapi formulir pendaftaran dan unggah/upload berkas yang diperlukan. Setelah melakukan proses pendaftaran, ingat dicatat “Kode Registrasinya”. Pastikan setelah melakukan pendaftaran online untuk bergabung dalam grup WA melalui link: https://s.id/CATAR2024 untuk memudahkan penyampaian informasi selanjutnya.

2.      Pendaftaran juga bisa dilakukan secara offline, dengan melakukan pendaftaran langsung ke SMA Taruna Mandara, di Jln. AA Panji Tisna, Banjar Dinas Lebah, Desa Kaliasem, Kec. Banjar, Kab. Buleleng, membawa semua berkas yang diperlukan dimasukkan dalam stop map warna biru dibuat dua rangkap.

3.      Pendaftaran selesai, tinggal menunggu pengumuman verifikasi berkas, jika lulus administrasi akan dihubungi oleh panitia untuk mengikuti kegiatan Boot camp.

4.     Tidak ada biaya gedung/bangunan

F.     Narahubung Panitia PPDB

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Panitia Guru:

1.      Ms. Santi         (081999188226)

2.      Ms. Parwati     (08873022460)

3.      Mr. Teddy         (087851086109)